Jumat, 08 Desember 2017

PT SOLID GOLD BERJANGKA | Jeda Siang, IHSG Menguat 27 Poin ke 6.033

Jeda Siang, IHSG Menguat 27 Poin ke 6.033
PT SOLID GOLD BERJANGKA MAKASSAR - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bergerak positif siang ini. Menutup sesi pertama perdagangan saham siang ini, IHSG parkir di 6.033.

Sementara nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) siang ini menguat. Dolar AS berada di posisi Rp 13.538 dibandingkan posisi pada perdagangan kemarin sore Rp 13.550.

Pada perdagangan preopening, IHSG naik tipis 11,128 poin (0,19%) ke level 6.017,963. Sedangkan Indeks LQ45 menguat tipis 2,839 poin (0,28%) ke level 1.016,004.

Membuka perdagangan akhir pekan, Kamis (7/11/2017), IHSG bertambah 13,564 poin (0,23%) ke level 6.020,399. Indeks LQ45 tumbuh 3,499 poin (0,35%) ke level 1.016,664.
 
Hingga pukul 09.05 waktu JATS, IHSG melaju 16,473 poin (0,27%) ke level 6.023,308. Sementara Indeks LQ45 menanjak 3,428 poin (0,34%) ke level 1.016,593.

Jeda siang, IHSG masih positif. IHSG naik 27,136 poin (0,45%) ke 6.033,971. Indeks LQ45 naik 5,716 poin (0,56%) ke 1.018,881.

Perdagangan saham terpantau landai dengan frekuensi perdagangan 139.162 kali transaksi sebanyak 5,4 miliar lembar saham senilai Rp 2,5 triliun. Posisi tertinggi yang sempat dihinggapi IHSG tercatat di 6.041,750 dan terendah di 6.013,750.

IHSG berhasil menghindari zona negatif dibantu penguatan 6 sektor saham. Saham sektor konsumsi naik paling tinggi sebesar 0,93%. Sebanyak 168 saham menguat, 137 saham melemah dan 101 saham stagnan.

Semalam pasar saham Wall Street ditutup positif setelah Presiden AS Donald Trump mengungkapkan rencana untuk pengumuman anggaran belanja infrastruktur.

Investor juga masih menantikan kelanjutan pembahasan RUU Reformasi Pajak dan anggaran negara untuk menghindari tutupnya pemerintahan akhir pekan ini.

Berikut situasi di bursa regional siang hari ini:
Indeks Nikkei 225 melonjak 263,420 poin (1,16%) ke level 22.760,000.
Indeks Hang Seng menguat 247,221 poin (0,87%) ke level 28.550,410.
Indeks Komposit Shanghai naik tipis 6,790 poin (0,21%) ke level 3.278,840.
Indeks Straits Times tumbuh 29,890 poin (0,88%) ke level 3.418,960.

Saham-saham yang masuk jajaran top gainers di antaranya adalah Gudang Garam (GGRM) naik Rp 700 ke Rp 80.650, Indofarma (INAF) naik Rp 440 ke Rp 3.480, Unilever Indonesia (UNVR) naik Rp 350 ke Rp 50.650 dan Batavia Prosperindo (BPII) naik Rp 300 ke Rp 5.700.

Saham-saham yang masuk jajaran top losers siang ini di antaranya adalah, Matahari (LPPF) turun Rp 350 ke Rp 9.925, Baramulti (BSSR) turun Rp 280 ke Rp 2.210, Siloam (SILO) turun Rp 250 ke Rp 10.550 dan Metropolitan Kentjana (MKPI) turun Rp 200 ke Rp 35.500.

BACA JUGA : PT SOLID GOLD BERJANGKA

Tidak ada komentar:

Posting Komentar