Rabu, 12 Februari 2020

Solid Gold Berjangka | Kian Terpuruk, IHSG Tertekuk 55 Poin ke 5.899

Ilustrasi Dolar AS
Solid Gold Berjangka Makassar - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup negatif siang ini. IHSG turun cukup dalam, mencapai 55 poin (0,93%) ke level 5.899.
Sementara nilai tukar dolar Amerika Serikat (AS) terhadap rupiah siang ini berada di level Rp 13.644.
Pada pra perdagangan, IHSG menguat 2,6 poin (0,04%) ke level 5.957. Indeks LQ45 naik 0,9 poin (0,10%) ke 968.
 
Pada pembukaan perdagangan, Rabu (12/2/2020), IHSG naik 6,3 poin (0,11%) ke level 5.961. Indeks LQ45 bertambah 1,2 poin (0,15%) ke 968.
Hingga sesi I berakhir, IHSG berkurang hingga 55 poin (0,93%) ke level 5.899. Sedangkan indeks LQ45 turun 7 poin (0,76%) ke level 960.
Perdagangan saham ditransaksikan 235.555 kali dengan nilai Rp 3 triliun. Sebanyak 113 saham menguat, 234 saham turun, dan 129 saham tak berubah.
Pada perdagangan semalam bursa saham Wall Street ditutup mixed dengan kecenderungan menguat, di mana Nasdaq dan S&P 500 naik 0,11% dan 0,17% sedangkan Dow Jones melemah tipis 0,01%.
Pergerakan indeks masih cenderung terpengaruh beberapa pernyataan menyangkut virus corona, diantaranya pernyataan gubernur The Federal Reserve Jerome Powell yang menegaskan ekonomi AS akan tetap berekspansi di tahun ini.
Akan tetapi The Fed akan terus mencermati risiko potensial termasuk virus Corona. Selain itu Powell menegaskan The Fed akan mengambil langkah jika itu diperlukan.
Bursa Asia siang ini mayoritas bergerak positif, berikut pergerakannya:
* Indeks Nikkei 225 menguat 133 poin ke 23.819
* Indeks Hang Seng menguat 222 poin ke 27.806
* Indeks Shanghai naik 10 poin ke 2.912
* Indeks Strait Times bertambah 43 poin ke 3.218

Rupiah Tundukkan Dolar AS ke Rp 13.655

Nilai tukar dolar (AS) terhadap rupiah pagi ini berada di level Rp 13.655. Angka ini lebih rendah dibandingkan posisi penutupan perdagangan kemarin di level Rp 13.677.
Demikian dikutip dari data perdagangan Reuters, Rabu (12/2/2020). Hingga pukul 10.00 WIB, dolar AS tercatat bergerak di level Rp 13.650-13.660.
Pelemahan dolar AS mulai terjadi sejak awal pekan ini. Mata uang Paman Sam bergerak stabil di bawah level Rp 13.700.
Dari data RTI, dolar AS pagi ini melemah 11 poin atau 0,08%. Nilai tukar dolar AS terhadap rupiah berada di level Rp 13.654.
Dolar AS pagi ini paling lemah terhadap dolar Selandia Baru, dolar Taiwan, dan baht Thailand. Mata uang Paman Sam hanya unggul terhadap yen Jepang, euro, dan yuan China.
Sementara rupiah pagi ini kalah unggul terhadap dolar Selandia Baru, dolar Australia, dan dolar Taiwan. Rupiah paling unggul terhadap yen Jepang, ringgit Malaysia, dan peso Filipina.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar