Jumat, 23 September 2016

PT SOLID GOLD BERJANGKA | Harga Emas Antam Turun Rp 1.000/Gram


SOLID GOLD BERJANGKA – Harga emas batangan atau Logam Mulia milik PT Aneka Tambang Tbk (Antam) hari ini dibuka turun Rp 1.000/gram. Harga buybackjuga ikut turun. Seperti dikutip dari situs perdagangan Logam Mulia Antam, Jumat (23/9/2016), harga emas batangan pecahan 1 gram di Butik Pulogadung, Jakarta, hari ini dibuka turun Rp 1.000/gram menjadi Rp 607.000/gram dari posisi kemarin di Rp 608.000/gram.
Sementara, harga pembelian kembali atau buyback oleh emiten berkode ANTM ini turun Rp 1.000/gram ke posisi Rp 554.000/gram dibandingkan posisi kemarin di Rp 555.000/gram.
“Untuk transaksi pembelian emas batangan datang langsung ke PT Antam Tbk UBPP Logam Mulia setiap harinya kami batasi hingga maksimal 150 nomor antrean saja,” kata Antam dalam situs resminya.
Berikut harga emas Antam pagi ini:
1 gram Rp 607.000
5 gram Rp 2.890.000
10 gram Rp 5.730.000
25 gram Rp 14.250.000
50 gram Rp 28.450.000
100 gram Rp 56.850.000
250 gram Rp 142.000.000
500 gram Rp 283.800.000
Harga emas yang dijual PT Aneka Tambang Tbk (Antam) naik Rp 5.000 menjadi Rp 608 ribu per gram pada perdagangan Kamis (22/9/2016). Sehari sebelumnya, harga jual Emas Antam di angka Rp 603 ribu per gram.
Sedangkan untuk harga pembelian kembali atau buyback juga melompat Rp 5.000 per gram menjadi 555 ribu per gram. Harga buyback ini adalah jika Anda akan menjual emas maka Antam akan membelinya di harga Rp 555 ribu per gram. Harga emas Antam ini berlaku di kantor Antam Pulogadung, Jakarta.
Pembayaran buyback dengan volume di atas 1 kilogram (kg) akan dilakukan maksimal dua hari setelah transaksi dengan mengacu pada harga buyback hari transaksi.
Antam menjual emas dengan ukuran mulai 1 gram hingga 500 gram. Hingga pukul 08:45 WIB, Sebagian besar ukuran emas sudah habis terjual
Sementara untuk harga emas Antam bercorak batik dengan ukuran 10 gram dipatok Rp 6.190.000 atau Rp 619 ribu per gram. Sedangkan ukuran 20 gram sekitar Rp 11.985.000 atau Rp 599.250 per gram.
Antam juga mengeluarkan emas edisi Idul Fitri. Untuk ukuran 1 gram dijual di harga Rp 683.000. Ukuran 2 gram di jual Rp 1.251.000 dan 5 gram dijual Rp 2.970.000,-.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar